Mengenal Jonathan Latumahina Petinggi GP Ansor Ayah David Korban Penganiayaan Anak Pejabat Pajak -->
×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Mengenal Jonathan Latumahina Petinggi GP Ansor Ayah David Korban Penganiayaan Anak Pejabat Pajak

Jumat, 24 Februari 2023 | 15.02.00 WIB Last Updated 2023-02-24T08:02:12Z

Jonathan Latumahina/Fotoo: Tangkapan layar TikTok

POJOKINSPIRA.COM -- Jonathan Latumahina, salah satu petinggi Pengurus Pusat (PP) GP Ansor belakangan menjadi buah bibir pasca mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan terhadap anaknya David. 


David menjadi korban penganiayaan oleh  anak pejabat pajak Mario Dandy Satrio, sopir dari mobil Jeep Rubicon yang merupakan anak seorang pejabat pajak yang bernama Rafael Alun Trisambodo Senin, (20/2/23).


David dianiaya oleh Mario di sebuah gang gelap di Komplek Grand Permata Boulevard, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.


Buntut kejadian itu, Nama Jonathan Latumahina mencuat di publik. Warganet kini mulai menggali informasi tentang dirinya, termasuk bisnis dan kekayaannya. 


Diketahui, Jonathan Latumahina merupakan salah satu tokoh penting yang tergabung dalam Gerakan Pemuda (GP) Ansor di bawah naungan Nahdlatul Ulama (NU). Ia berada di bawah pimpinan Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas. 


GP Ansor sendiri adalah salah satu Badan Otonom Nahdlatul Ulama (NU) yang bergerak di dalam bidang kepemudaan dan kemasyarakatan Indonesia. Walaupun mempunyai wajah tegas dan bertato, ayah dari David tersebut sangatlah agamis. 


Hal ini diketahui dia sering membagikan sejumlaj aktifitas dan foto tentang kegiatan keagamaan. Seperti saat mengadakan pengajian akbar, bertemu dengan ulama dan kegiatan GP Ansor di masjid. 


Jonathan juga memiliki beberapa akun sosial media di Twitter dengan nama @seekixsuck dan TikTok @qirmr.25. 


Saat ini Mario Dandy Satrio (MDS) ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penganiayaan tersebut. 


Polisi juga telah menahan Mario. Dalam kasus ini, Mario dijerat Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan.


×
Berita Terbaru Update