18 Sajian Khas Tahun Baru China atau Imlek 2023, No 17 Tak Disangka -->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

18 Sajian Khas Tahun Baru China atau Imlek 2023, No 17 Tak Disangka

Senin, 16 Januari 2023 | 21.32.00 WIB Last Updated 2023-01-16T14:32:52Z

18 sajian khas tahun baru china atau imlek 2023


POJOKINSPIRA.COM -- 18 Sajian khas perayaan Tahun Baru China atau Imlek 2023 adalah menu favorit yang sangat dinanti setiap tahunnya.


Masyarakat Tionghoa merayakan Tahun Baru China atau Imlek 2023 pada Minggu, (22/1/23) mendatang. 


Bagian yang tidak pernah absen diatas meja adalah sajian imlek yang menjadi ciri khas perayaan tahun baru china. 


Berikut sajian khas tahun baru china atau imlek 2023 yang pojokinspira.com rangkum untuk Anda. 


1. Dumpling atau Jiaozi

Siapa nih yang suka dengan dumpling? Nah, di perayaan Imlek, makanan lezat satu ini juga kerap dihidangkan lho. Dumpling atau sering disebut Jiaozi ini jadi simbol reuni keluarga dan juga kemakmuran.


2. Kue Keranjang

Kue keranjang, kudapan yang satu ini merupakan makanan wajib ketika merayakan Imlek. Bentuknya bulat dan punya warna cokelat gelap khas kue dodol ini memang biasanya dicetak menggunakan wadah berbentuk keranjang. 


Bentuknya yang bulat memiliki makna kerukunan keluarga selama setahun penuh. Pada perayaan Imlek, kue ini disusun secara bertumpuk yang bertujuan untuk mendapatkan kemakmuran dalam setahun ke depan.


3. Ikan

Lanjut ke menu dengan bahan utama ikan. Dalam adat Tionghoa, kata “ikan” sendiri memiliki kesamaan bunyi dengan “yu” yang berarti rezeki. Inilah mengapa, makanan satu ini juga nggak kalah wajib dihidangkan ketika merayakan Imlek. 


Meskipun terkenal memiliki duri yang banyak, olahan ikan bandeng ataupun ikan lainnya ini disajikan dalam keadaan utuh untuk disantap bersama. Duri sendiri diartikan sebagai rintangan dalam hidup yang harus disikapi dengan sabar dan juga pantang menyerah.


4. Ayam dan Bebek

Menu makanan bebek atau ayam juga dihidangkan lho ketika perayaan Imlek. Hewan bebek dan ayam ini memiliki arti kesetiaan dan ketaatan. Biasanya, menu makanan satu ini diolah dan dihidangkan secara utuh dan tanpa dipotong-potong. 


Harapannya, keluarga besar yang sedang memakan makanan satu ini akan menjadi keluarga yang utuh, setia satu sama lain, dan selalu bahagia.


5. Siu Mie

Mie goreng, atau sering disebut Siu Mie ini merupakan hidangan yang nggak bisa lepas dari sejarah masyarakat Tionghoa di Indonesia ketika Imlek. Mi panjang ini dilambangkan sebagai harapan untuk berumur panjang ke depannya.


Uniknya, ketika makan mi ini, nggak boleh sampai putus sebelum semua mi masuk ke mulut agar rezeki selalu lancar sepanjang tahun.


6. Eight Treasure Rice Pudding

Eight treasure rice pudding, salah satu hidangan penutup khas Imlek Indonesia nih, sobat tiket. Puding beras ini terlihat cantik dengan hiasan 8 buah berbeda di atasnya. Selain untuk memperindah tampilan, buah berjumlah 8 jenis ini juga memiliki makna kekayaan dan kemakmuran.


7. Telur Rebus dalam Teh

Telur rebus dalam teh pada perayaan Imlek diartikan sebagai simbol kesuburan. Jadi, nggak heran nih kamu dengan mudah menemukannya ketika acara makan bersama keluarga. Pasalnya, sajian ini dipercaya dapat memberikan kesejahteraan buat kamu yang memakannya di tahun baru.


8. Yu Sheng

Yu sheng, salad warna-warni yang cantik ini juga jadi makanan khas hari raya Imlek. Biasanya, makanan ini akan disajikan di atas piring besar yang ditata sedemikian rupa sebagai simbol kemakmuran. 


9. Sup Delapan Jenis (Eight Treasure Soup)

Angka 8 memang jadi angka keberuntungan bagi masyarakat Tionghoa. Nggak heran, jika dalam perayaan Imlek, beberapa makanan yang disajikan memiliki unsur angka ini. Pelafalan angka 8 yang biasa disebut “ba” memang terdengar mirip dengan bunyi “fa” yang berarti kemakmuran.


Salah satu makanan yang memiliki unsur ini adalah sup delapan jenis atau sering disebut eight treasure soup. Sup ini umumnya berisi udang, kerang, ikan dan juga teripang.  


10. Lumpia

Nggak ketinggalan, ada juga lumpia atau spring roll yang juga punya makna penting di hari Imlek. Bentuk dan warnanya yang kuning keemasan ini memang kerap diibaratkan seperti emas yang memiliki makna kekayaan. 


11. Ronde (Tang Yuan)

Hidangan hangat ronde juga jadi menu khas ketika Imlek lho, sobat tiket. Bola-bola tepung ketan yang disantap bersama kuah jahe ini memiliki filosofi sendiri, yakni jadi perekat hubungan keluarga yang makin harmonis.



12. Kue Lapis Legit

Lanjut ke hidangan kue ya, sobat tiket. Kue khas Imlek di Indonesia yang pertama adalah kue lapis legit. Kudapan yang punya tekstur padat, lembut, dan juga bentuknya yang berlapis ini memang memiliki makna harapan rezeki yang berlapis di tahun baru.


13. Kue Ku

Kue ku, salah satu kudapan yang juga turut hadir memeriahkan meja makan di malam perayaan Imlek. Kue yang sering disebut kue thok di Jawa ini, memiliki makna penting bagi masyarakat Tionghoa. 


Kue yang biasanya dicetak dalam bentuk tempurung kura-kura ini mengartikan umur panjang bagi siapapun yang memakannya di tahun baru. 


14. Kue Mangkok

Kue mangkok, salah satu jenis kue yang juga bisa kamu temukan di meja makan ketika perayaan Imlek. Kue yang terbuat dari tepung beras ini biasanya dihidangkan dalam warna merah yang cerah ketika Imlek.


Bentuknya yang mekar seperti mangkok ini juga memiliki makna tersendiri lho. Semakin banyak kelopak mekarnya yang kamu makan, maka semakin beruntung juga di tahun baru ini.


15. Mochi

Siapa sih yang nggak suka mochi? Kue kenyal berbahan dasar beras ketan ini memang enak disantap bersama keluarga. Apalagi isiannya bisa beraneka macam, seperti kacang tumbuk, atau bahkan es krim, lho.


Ternyata, di Hari Imlek, mochi punya makna penting lho. Kue lembut dan kenyal ini ternyata memiliki arti teman dan keluarga yang selalu berkumpul di tahun baru.


16. Manisan Imlek & Wadah Segi Delapan

Semua hidangan di perayaan Imlek memang sarat dengan makna. Nggak terkecuali dengan penataan hidangan manisan nih. Ketika Imlek, biasanya beragam manisan pilihan juga akan ditata dalam wadah lingkaran yang berisi 8 bagian.


Bagi masyarakat Tionghoa, angka delapan memang spesial. Beragam manisan ini diibaratkan sebagai awal tahun yang penuh keberuntungan yang biasa disebut dengan, “Tray of Togetherness”.


17. Kuaci Putih

Kuaci putih, harapan kesuburan dan mendatangkan keturunan (Leungchopan – Shutterstock)

Siapa di sini yang nggak pernah makan kuaci? Semua orang pasti pernah memakan camilan ini di kala sedang bersantai. Siapa sangka bahwa biji bunga matahari ini juga menjadi makanan khas Imlek di Indonesia. Jenis kuaci yang disajikan pun cukup unik yaitu, kuaci putih.


Kuaci ternyata dilambangkan sebagai harapan untuk kesuburan dan mendatangkan keturunan di tahun yang baru lho!


18. Jeruk Mandarin

Kali ini ada buah yang identik dengan perayaan Imlek Indonesia. Yaps, jeruk mandarin. Buah ini memiliki nama dalam bahasa Mandarin yaitu “chi zhe”, yang berarti buah pembawa rezeki.  


Warna jingga pada buah ini juga dilambangkan sebagai emas yang berarti rejeki dan berupa uang. Ketika Imlek, para keluarga akan memberikan buah ini kepada anak-anak dengan harapan rejeki akan terus bertambah.


Demikian 18 sajian khas imlek 2023 semoga kebahagian tercurah bagi kita semua. 



×
Berita Terbaru Update