Ternyata Tidak Semua TV LED Termasuk TV Digital, Ini Penjelasannya -->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Ternyata Tidak Semua TV LED Termasuk TV Digital, Ini Penjelasannya

Kamis, 15 Desember 2022 | 09.52.00 WIB Last Updated 2022-12-15T02:52:02Z

POJOKINSPIRA.COM -- Setelah pemerintah resmi menghentikan siaran televisi melalui perangkat TV analog, sebagai implementasi kebijakan ASO (Analog Switch Off) maka banyak masyarakat yang mencari tau tentang tv digital. 

Bagi anda yang saat ini masih menggunakan tv analog, anda bisa mendapatkan siaran dari chanel TV kesayangan anda dengan cara menggunakan STB. (Set Top Box). 

Sementara bagi uang tidak menggunakan TV Analog, anda bisa menggunakan TV Digital seperti yang sudah diprogramkan pemerintah saat ini. 

Namun demikian, masih banyak masyarakat yang belum bagitu mengerti tentang TV Digital, pasalnya di pasaran saat ini banyak tersebar berbagai jenis tv. Diantaranya TV LED. 

Yang banyak menjadi pertanyaan adalah, apakah TV LED sudah pasti TV Digital? 

Maka jawabannya adalah belum tentu karena TV LED dan TV Digital mengacu kepada dua aspek cukup berbeda dan bahkan sebenarnya tidak ada sangkut pautnya.

Penjelasannya adalah, TV LED berkaitan dengan teknologi panel yang digunakan. Disebut seperti itu karena layarnya sudah menggunakan LED (Light Emitting Diode) yang terpasang ke seluruh bagian sebagai sumber pencahayaan.

Sebagai informasi bagi anda yang belum tahu, panel LED sendiri merupakan teknologi yang lebih baru daripada LCD (Liquid Crystal Display) maupun CRT (Cathode Ray Tube). Secara teknis mempunyai kemampuan untuk menampilkan gambar lebih baik ketimbang kedua pendahulunya itu.

Sementara TV Digital berkaitan dengan kemampuannya dalam mengolah sinyal yang berhasil ditangkap. Bisa disebut seperti itu jika perangkat TV sudah mendukung salah satu teknologi siaran digital seperti DVB-T2 yang dipakai di Indonesia.

Di pasaran, TV LED sekarang ini ada yang sudah mendukung siaran digital dan ada juga yang belum. Jadi kita perlu memastikannya secara langsung dengan sejumlah metode yang ada seperti melihat stiker atau sumber gambar. Mudahnya, pastikan televisi memiliki menu input DVB-T2 untuk bisa mengolah sinyal digital.

×
Berita Terbaru Update